Pelatihan Inda ST2023 - News - BPS-Statistics Indonesia Pemalang Regency

Menemukan penyalahgunaan wewenang ataupun praktek KKN di lingkungan BPS Kabupaten Pemalang? Klik disini untuk melaporkan

Layanan pada Pelayanan Statistik Terpadu (PST) BPS Kabupaten Pemalang dapat juga dengan menggunakan layanan online melalui WA 0851-6564-2289 atau email bps3327@bps.go.id

Download aplikasi DALANG PUSERE JAWA di Google Playstore untuk media alternatif penyebaran informasi BPS Kabupaten Pemalang

Pelatihan Inda ST2023

Pelatihan Inda ST2023

February 24, 2023 | BPS Activities


Sudah menjadi tanggung jawab BPS pada setiap tahun dengan digit akhir berangkar 3 untuk melaksanakan Sensus Pertanian. Pada tahun 2023 ini akan BPS akan melaksanakan Sensus Pertanian 2023 (ST2023) yang merupakan sensus pertanian yang ke-7 bagi Indonesia.


Dalam rangka mempersiapkan kegiatan besar tersebut BPS mengadakan pelatihan instruktur daerah (inda) ST2023, pelatihan dilaksanakan secara online melalui platform Learning Management System Warung Kompetensi Pegawai (LMS-Warkop) yang dikelola oleh Pusdiklat BPS.  Pelatihan dilaksanakan dalam 2 gelombang,  


Pelatihan Inda gelombang pertama dilaksanakan dari tanggal 21 - 24 Februari 2023 sedangkan gelombang kedua akan dilaksanakan pada tanggal 28 Februari - 3 Maret 2023. BPS Kabupaten Pemalang pada gelombang pertama mengikutkan sebanyak 17 orang calon inda sedangkan gelombang kedua mengikutkan 3 orang inda.


Pelatihan inda ini merupakan pembekalan bagi instruktur daerah untuk pada saatnya nanti siap memberikan pelatihan kepada calon petugas ST2023 yang akan turun ke lapangan, sehingga diharapkan konsep definisi dan SOP akan seragam antar petugas lapangan dan akan menghasilkan data  pertanian yang berkualitas dan akurat.


Badan Pusat Statistik

BPS-Statistics Indonesia

Badan Pusat Statistik Kabupaten Pemalang (Statistics of Pemalang Regency)Jl. Tentara Pelajar 16 Pemalang 52313 Indonesia

Telp (0284) 321169 Faks (0284) 321169

Mailbox : bps3327@bps.go.id

logo_footer

Copyright © 2023 BPS-Statistics Indonesia