Monitoring dan Evaluasi Penyelenggaraan Statistik Sektoral - Berita - Badan Pusat Statistik Kabupaten Pemalang

Menemukan penyalahgunaan wewenang ataupun praktek KKN di lingkungan BPS Kabupaten Pemalang? Klik disini untuk melaporkan || Layanan pada Pelayanan Statistik Terpadu (PST) BPS Kabupaten Pemalang dapat juga dengan menggunakan layanan online melalui pemalangkab.bps.go.id atau email bps3327@bps.go.id || Publikasi Kabupaten Pemalang Dalam Angka 2024 sudah tersedia dan dapat diunduh pada menu publikasi || Indeks Pembangunan Manusia 2023 : 68,03 || Persentase Penduduk Miskin 2023 : 15,03% || Tingkat pengangguran terbuka (TPT) 2024 = 6,63 % || Pertumbuhan Ekonomi 2023: 4,14 % || Untuk mendapatkan data lebih lanjut, silahkan datang ke Pelayanan Statistik Terpadu BPS Kabupaten Pemalang ||

Monitoring dan Evaluasi Penyelenggaraan Statistik Sektoral

Monitoring dan Evaluasi Penyelenggaraan Statistik Sektoral

17 Oktober 2024 | Kegiatan Statistik Lainnya


Sekretariat Forum Satu Data Indonesia (SDI) Kabupaten Pemalang melaksanakan kegiatan Monitoring dan Evaluasi Penyelenggaraan Statistik Sektoral Tahun 2024 di Gatra Kencana Bojongnangka Pemalang pada Kamis (17/10).

Kegiatan dibuka oleh Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika, Joko Ngatmo, selaku walidata, dengan arahan agar penyelenggaraan SDI bisa lebih ditingkatkan baik dari sisi kuantitas penyediaan data maupun kualitas penyelenggaraan data sehingga dapat meningkatkan penilaian Indeks Pembangunan Statistik (IPS) dan SPBE, pada akhirnya dapat bersaing dengan kabupaten lain dalam pencapaiannya.

Dalam acara tersebut Kepala BPS Kabupaten Pemalang, Teguh Iman Santoso, menjadi narasumber yang menyampaikan materi Prinsip Satu Data Indonesia. Latar belakang dan motivasi penyelenggaraan SDI disampaikan oleh Teguh Iman. Selain itu urgensi rekomendasi statistik dan penyampaian Metadata oleh OPD juga ditekankan untuk tetap dipenuhi agar prinsip satu data Indonesia dapat lebih mudah terpenuhi dalam penyelenggaraan statistik sektoral di Kabupaten Pemalang.

Sebelumnya Dwi Puji Astuti, Kabid Rendalev Bappeda mewakili Sekretariat SDI menyampaikan Evaluasi penyelenggaraan SDI di Pemalang dan mengharapkan agar OPD dapat aktif melengkapi kebutuhan data dan melaksanakan kegiatan statistik sektoral dengan baik sesuai dengan prinsip SDI.

Acara diakhiri dengan penyampaian perkembangan pengembangan portal satu data terpadu Kabupaten Pemalang. Para pengelola data OPD diberikan materi tata cara entri data masing-masing OPD ke dalam portal.
Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik Kabupaten Pemalang (Statistics of Pemalang Regency)Jl. Tentara Pelajar 16 Pemalang 52313 Indonesia

Telp (0284) 321169 Faks (0284) 321169

Mailbox : bps3327@bps.go.id

logo_footer

Tentang Kami

Manual

S&K

Daftar Tautan

Hak Cipta © 2023 Badan Pusat Statistik