Refreshing Survei Ubinan 2017 - News - BPS-Statistics Indonesia Pemalang Regency

Menemukan penyalahgunaan wewenang ataupun praktek KKN di lingkungan BPS Kabupaten Pemalang? Klik disini untuk melaporkan

Layanan pada Pelayanan Statistik Terpadu (PST) BPS Kabupaten Pemalang dapat juga dengan menggunakan layanan online melalui WA 0851-6564-2289 atau email bps3327@bps.go.id

Download aplikasi DALANG PUSERE JAWA di Google Playstore untuk media alternatif penyebaran informasi BPS Kabupaten Pemalang

Refreshing Survei Ubinan 2017

Refreshing Survei Ubinan 2017

December 20, 2016 | BPS Activities


PEMALANG – Dalam rangka mempersiapkan kegiatan pengumpulan data produktivitas tanaman pangan atau biasa dikenal dengan Survei Ubinan yang akan dilakukan pada tahun 2017, Badan Pusat Statistik (BPS) mengadakan refreshing survei ubinan. Refreshing ini bertujuan untuk menyamakan persepsi tentang konsep dan definisi serta tata cara mengubin. Selain pemahaman secara teori, juga dilakukan praktek ubinan secara langsung di lapangan.

Refreshing ubinan diselenggarakan di tiga tempat berbeda yaitu di BPP Kecamatan Taman (13/12), BPP Kecamatan Bodeh (19/12), dan BPP Kecamatan Randudongkal (20/12). Para peserta berasal dari pegawai organik BPS, mitra, KCD/mantri tani, Koordinator PPL, PPL, dan Pengamat Hama.

Dengan adanya refreshing ini diharapkan para petugas ubinan dapat melaksanakan tugas sesuai dengan metodologi dan SOP yang telah ditetapkan agar data produktivitas tanaman pangan semakin berkualitas. (lusi)

Badan Pusat Statistik

BPS-Statistics Indonesia

Badan Pusat Statistik Kabupaten Pemalang (Statistics of Pemalang Regency)Jl. Tentara Pelajar 16 Pemalang 52313 Indonesia

Telp (0284) 321169 Faks (0284) 321169

Mailbox : bps3327@bps.go.id

logo_footer

Copyright © 2023 BPS-Statistics Indonesia