Menemukan penyalahgunaan wewenang ataupun praktek KKN di lingkungan BPS Kabupaten Pemalang? Klik disini untuk melaporkan
Layanan pada Pelayanan Statistik Terpadu (PST) BPS Kabupaten Pemalang dapat juga dengan menggunakan layanan online melalui WA 0851-6564-2289 atau email bps3327@bps.go.id
Download aplikasi DALANG PUSERE JAWA di Google Playstore untuk media alternatif penyebaran informasi BPS Kabupaten Pemalang
Supervisi Listing IMK Tahunan
July 4, 2024 | BPS Activities
BPS kembali melaksanakan kegiatan Survei Industri Mikro dan Kecil (IMK) tahunan 2024. Sebagai tahap awal dari survei IMK, maka pada tanggal 1 - 31 Juli 2024 dilaksanakan Listing IMK Tahunan terhadap rumah tangga dan usaha yang berada dalam blok sensus terpilih.
Berkenaan dengan kegiatan tersebut, pada Kamis (4/7) Kepala BPS Kabupaten Pemalang, Moh. Fatichuddin, S.Si., M.Eng. melakukan supervisi listing IMK Tahunan 2024. Pada supervisi kali ini Kepala BPS didampingi oleh Ketua Tim Inpek (Statistik Industri Pertambangan Energi dan Konstruksi) dengan wilayah kunjungan di Kecamatan Warungpring dan Kecamatan Pulosari.
Supervisi dilakukan kepada rumah tangga dalam dalam blok sensus terpilih yang merupakan usaha mikro dan kecil. Beberapa rumah tangga usaha yang sempat dikunjungi di antaranya usaha anyaman bambu, usaha makanan kecil keripik dan usaha konveksi celana maklon.
Dari supervisi ini diharapkan petugas dapat melaksanakan kegiatan sesuai dengan prosedur dan konsep definisi yang telah diberikan dalam pelatihan petugas sebelumnya, dan apabila ada kendala-kendala di lapangan dapat secara dini diinventarisasi dan dicarikan solusinya sehingga segera dilaksanakan perbaikan seperlunya sehingga kualitas data dan ketepatan waktu pendataan dapat terjaga dengan baik. (smr)